Apa itu kurs? Secara umum, kurs yaitu nilai tukar mata uang yang nilainya sangat tergantung pada situasi perdagangan internasional di waktu itu. Artinya, nilai tukar akan selalu mengalami perubahan. Oleh karena itu, Anda perlu memahami tentang jenis kurs jika bekerja di dunia perdagangan internasional.
Kurs berlaku di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Supaya lebih memahami tentang kurs, artikel ini memberikan Anda informasi lebih dalam tentang definisi kurs, jenis-jenis kurs, dan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi perubahan nilai mata uang dari suatu negara.
Mengenal Kurs Mata Uang
Kurs adalah perbandingan nilai mata uang dengan mata uang lainnya dengan pengukuran setiap waktu. Keadaan perdagangan internasional sangat mempengaruhi kurs pada waktu itu. Oleh karena itu, pelaku bisnis yang berhubungan dengan kegiatan ekonomi antarnegara memerlukan informasi tentang kurs secara akurat. Kurs merupakan sesuatu yang sangat berpengaruh terhadap kegaiatan bisnis tersebut.
Tidak hanya itu, kurs juga mempengaruhi pelaku ekonomi yang menukarkan suatu mata uang dengan mata uang lain yang menjadi tujuannya. Jadi, secara sederhana, membandingkan nilai dua mata uang yang berbeda. Selain itu, kurs juga dapat mempengaruhi transaksi valuta asing yang merupakan tempat jual beli forex.
Sebagai contoh, Anda akan pergi liburan ke Singapura selama satu pekan. Untuk mempermudah transaksi selama liburan, Anda perlu menukar mata uang Rupiah ke Dollar Singapura di money changer. Sebelum Anda melakukan penukaran, Anda akan mengulik informasi tentang nilai tukar Rupiah ke Dollar Singapura. Setelah mengetahuinya, Anda akan membawa uang sesuai dengan kurs beli dan kurs jual pada saat itu.
Jenis-jenis Kurs yang Perlu Diketahui
Setelah mengetahui apa itu kurs, Anda perlu tahu beberapa jenis kurs yang ada. Jenis-jenis kurs adalah sebagai berikut:
1. Kurs beli
Kurs beli yaitu jenis kurs yang Anda perlukan jika hendak membeli mata uang asing. Jenis kurs yang satu ini dapat menjadi referensi bagi Anda yang bekerja sebagai pedagang, trader, banker, dan pekerjaan lainnya yang membutuhkan mata uang asing di tiap transaksi.
Misalnya, jika Anda ingin melakukan pertukaran 1000 Yen Jepang ke Rupiah, Anda akan memakai perhitungan yang berlaku dalam kurs beli.
2. Kurs jual
Jenis kurs yang kedua yaitu kurs jual. Anda menggunakan kurs jual untuk menjual valuta asing. Selain itu, kurs ini dapat Anda gunakan jika memiliki kepentingan dalam perdagangan. Kurs ini dapat mempermudah transaksi di suatu negara oleh perbankan, trader, dan pelaku ekonomi lain yang membutuhkannya.
Sebagai contoh, jika Anda hendak menukarkan Rupiah dengan Yen Jepang, Anda perlu memperhitungkan kurs jual yang berlaku saat itu.
Dari penjelasan ini, Anda dapat memahami bahwa kurs beli dan kurs jual merupakan dua jenis kurs yang berbeda.
3. Kurs tengah
Ketiga, adalah kurs tengah. Kurs tengah membagi kurs jual dan kurs beli. Jenis kurs ini dapat Anda hasilkan dengan menjumlahkan dua jenis kurs lainnya, yaitu kurs beli dan kurs jual, kemudian Anda bagi dua. Perhitungan ini akan menjadi pertengahan antara kedua jenis kurs yang tadi.
Baca Juga : 7 Kebijakan Perdagangan Internasional yang Perlu Kamu Ketahui
Umumnya, kurs adalah hal yang penting bagi pihak perusahaan asing di Indonesia untuk penyajian laporan keuangannya. Perusahaan tersebut akan memberlakukan informasi keuangan tersebut dalam bentuk mata uang asing. Itulah pengertian apa itu kurs dan jenis-jenisnya yang perlu Anda ketahui sebagai pelaku ekonomi antarnegara.