Pada waktu kamu melakukan ekspor dan impor barang dengan mitra bisnis di luar negeri, kamu wajib mempersiapkan segala macam dokumen. Salah satu jenis surat penting tersebut ialah Certificate of Origin atau COO, yang harus selalu kamu sertakan sebagai bukti sahnya barang kiriman itu.
KEY TAKEAWAYS
- Certificate of Origin atau dalam bahasa Indonesia disebut Surat Keterangan Asal ialah sebuah dokumen yang menandakan dari negara mana suatu barang dagangan berasal.
- Dokumen COO memiliki aneka istilah yang menjelaskan barang muatannya, baik itu nama negara asalnya, nama penerimanya, serta jumlah dan beratnya.
- Keberadaan dokumen COO dapat membuat aktivitas ekspor dan impor barang menjadi lebih mudah dan terjamin keamanannya.
- Ada dua jenis dokumen COO yang pelaku usaha logistik sertakan dalam pengiriman, yaitu dokumen preferensi dan non-preferensi.
Apa Itu Certificate of Origin?
Pertama, mari bahas dulu pengertian dari dokumen bisnis ini. Penting bagi yang baru belajar import untuk mengetahui salah satu dokumen yang dibutuhkan untuk import ini. Surat penting COO ini dalam bahasa Indonesia disebut juga dengan Surat Keterangan Asal atau SKA. Dokumen ini menandakan bahwa barang yang kamu ekspor ke luar negeri adalah betul-betul barang buatan negeri kamu.
Misalnya begini; kamu berniat menjual kemeja batik ke negara Malaysia, kamu butuh sebuah dokumen resmi yang membuktikan jika kemeja batik tersebut adalah asli dari Indonesia. Oleh karena itu, kamu pun menyertakan surat COO ini ketika akan melakukan ekspor nanti.
Kamu sebagai pihak pengekspor biasanya wajib mengadakan perjanjian dulu dengan negara tujuan ekspor barang. Hal ini demi mendapatkan kemudahan agar barang kiriman kamu boleh masuk. Selain itu, dokumen ini juga mampu mencegah tindak kecurangan dan pemalsuan barang.
Kamu wajib mengajukan sejumlah persyaratan kepada Kementerian Perdagangan sebelum bisa menerbitkan SKA ini. Contohnya seperti dokumen invoice dari mitra bisnis, surat Bill of Lading dari jasa logistik, serta surat Pemberitahuan Ekspor Barang atau PEB.
Istilah dalam Certificate of Origin
Pernahkah kamu membaca sebuah Surat Keterangan Asal? Pada surat tersebut terdapat macam-macam istilah bisnis yang mungkin kurang kamu pahami. Supaya kamu punya sedikit gambaran tentang dokumen ini, mari baca beberapa istilah berikut yang selalu ada dalam sebuah COO.
- Goods Consigned from. Ini merupakan bagian dalam SKA tersebut yang memuat nama dan alamat perusahaan yang mengirim barang, beserta negara asalnya.
- Goods Consigned to. Tepat di bagian bawahnya istilah di atas ada tempat khusus untuk menuliskan siapa nama penerima barang dan negara tujuannya.
- Origin Criterion. Semua informasi mengenai kriteria barang kiriman dan negara asal pengirimnya akan tercantum di bagian ini.
- Packing List. Inilah bagian di surat bisnis tersebut yang memuat informasi tentang jumlah barang yang kamu kirim, bahkan meskipun hanya satu barang saja.
- Port of Discharge. Jika kamu membaca sebuah dokumen Certificate of Origin, kamu bisa menemukan nama pelabuhan atau bandara yang mengirim barang tersebut.
- Invoice. Istilah ini merujuk kepada tagihan pembayaran yang negara asal barang ajukan kepada penerimanya. Dalam bahasa Indonesia, invoice berarti surat faktur.
- Form D. Nama negara asal barang kiriman tersebut wajib tercantum di bagian ini, yang bisa juga memuat informasi seperti provinsi, kabupaten, dan kotanya.
- Declaration by the Exporter. Istilah ini menyangkut pernyataan resmi dari pihak pengirim bahwa barang kirimannya benar-benar berasal dari negaranya.
Manfaat dan Kegunaan Dokumen COO
Setiap dokumen bisnis tentu memiliki manfaat dan kegunaannya sendiri, begitu pula dengan Certificate of Origin atau SKA. Di bagian berikut ini, kamu bisa menemukan berbagai macam manfaat yang dokumen COO berikan kepada pengusaha yang menggunakannya.
1. Memudahkan Urusan Ekspor dan Impor
Manfaat pertama yang dapat kamu terima dari surat SKA ini ialah urusan ekspor dan impor menjadi lebih mudah. Baik itu urusan seperti pajak logistik maupun bea masuk, semuanya bisa dipercepat melalui surat ini.
Terkadang, ada beberapa jenis barang ekspor yang harus membayar bea masuk khusus, misalnya tekstil dan obat-obatan. Dengan adanya surat bisnis ini, barang kiriman kamu bisa terbebas dari kewajiban membayar bea masuk.
2. Barang Kiriman Telah Terbukti Asli
Surat keterangan ini memiliki kegunaan kedua berupa tanda bahwa barang yang kamu kirim kepada mitra bisnis ialah asli. Tidak hanya itu, manfaat lainnya adalah juga sebagai bukti sahnya barang kiriman tersebut dan bukan curian atau selundupan.
Hati-hati, jangan sampai sertifikat ini kamu palsukan atau kamu salah gunakan untuk menyelundupkan barang-barang ilegal. Jika ini terjadi, maka kamu nanti ditangkap dan harus membayar sejumlah uang sebagai denda.
3. Bisa Menjadi Tiket Masuk Barang Kiriman
Maksud dari istilah tiket masuk ini ialah dokumen perizinan ekspor dan impor untuk bisa menjual barang ke luar negeri. Adapun kegunaan ketiga yang surat bisnis ini berikan, yaitu menjadi tiket masuknya barang kiriman ke negara tujuan.
Apabila kamu mengekspor komoditi lewat jasa logistik, kamu perlu surat izin untuk bisa meneruskan pengiriman. Dokumen COO ini adalah tiket yang kamu butuhkan untuk bisa meloloskan barang di pos pengecekan.
Jenis-Jenis Certificate of Origin
Sekarang, kamu akan mempelajari tentang dua jenis dokumen SKA yang biasa dipakai oleh para pengusaha bidang logistik ekspor dan impor. Satu jenis dokumen hanya bersifat sebagai tambahan saja, sementara dokumen yang satu lagi ialah pembebas bea masuk.
1. COO Preferensi
Surat COO Preferensi ialah jenis Surat Keterangan Asal yang sifatnya penting atau wajib ada untuk ekspor komoditas tertentu. Fungsinya ialah untuk membebaskan kamu dari kewajiban membayar sebagian atau seluruh biaya bea masuk.
Contoh barang yang wajib membayar bea masuk adalah bahan tekstil, busana dan aksesoris mewah, cerutu, hingga alkohol. Apabila kamu hendak mengekspor barang-barang ini, siapkan surat COO yang jenisnya Preferensi.
2. COO Non-Preferensi
Ada lagi jenis surat COO Non-Preferensi, yang jasa logistik gunakan untuk mengirim barang-barang ekspor yang tidak diutamakan. Sifat dokumen bisnis ini tak lebih daripada surat pendamping untuk mengawasi jalannya kegiatan ekspor.
Misalnya seperti ini; kamu berniat menjual perabot rumah tangga seperti meja makan dan kursi sofa ke Singapura. Karena komoditas perabot ini bukanlah barang yang berbahaya, maka kamu cukup saja menyertakan surat Non-Preferensi.
Sudah Paham dengan Istilah Certificate of Origin?
Itulah penjelasan mengenai dokumen COO atau Surat Keterangan Asal untuk kepentingan ekspor impor. Apakah kamu membutuhkan jasa logistik internasional yang cepat, aman, dan terpercaya? Blueray Cargo dari Cina ialah pilihan terbaik untuk kamu.
Mengapa kamu patut memakai jasa Blueray Cargo? Sebab perusahaan ini sudah berpengalaman selama 20 tahun lebih. Selain itu, jasa ini pun menjamin pengiriman barang yang cepat tanpa biaya tambahan. Jika kamu masih penasaran, silakan hubungi kontak Blueray Cargo.
Jangan takut jika barang kiriman kamu rusak atau hilang selama perjalanan hingga ke tempat tujuan. Blueray Cargo siap mengganti kerusakan atau kehilangan barang tergantung dari nilai barang kiriman tersebut.