.

Apa Itu Thrifting? Arti, Manfaat, dan Tips untuk Berbelanja

Apa Itu Thrifting Arti, Manfaat, dan Tips untuk Berbelanja

Saat ini banyak orang yang tidak asing dengan istilah thrifting. Biasanya istilah ini kerap dihubungkan dengan sebuah aktivitas untuk membeli baju bekas yang bermerek. Tujuan thrifting adalah mendapatkan harga murah dari baju bermerek. Artikel ini akan menjelaskan lebih lengkap tentang arti, manfaat, dan tips berbelanja baju bekas. 

KEY TAKEAWAYS
Thrifting adalah aktivitas untuk berbelanja pakaian bekas dengan tujuan mendapatkan harga miring dari produk bermerek.
– Manfaat thrifting yaitu ramah lingkungan, mendapatkan baju dengan harga relatif murah dan berkualitas, dan menemukan berbagai model baju.
– Ada beberapa tips yang harus kamu ingat saat akan membeli barang bekas yaitu lakukan riset thrift shop, teliti sebelum membeli, cari produk yang masih berkondisi bukan, serta jangan terlalu terpaku dengan mereknya.

Apa Itu Thrifting? 

Thrifting adalah sebuah aktivitas untuk berbelanja barang atau pakaian bekas dengan tujuan mendapatkan harga miring dari produk bermerek. Kegiatan ini memiliki berbagai manfaat terutama dalam lingkungan industri garmen dan tekstil, seperti mengurangi pencemaran air, limbah tekstil, dan penggunaan bahan kimia berbahaya. 

Oleh sebab itu, aktivitas membeli baju bekas ini bisa menjadi salah satu langkah untuk menyelamatkan bumi dari dampak negatif lingkungan industri. 

Manfaat Thrifting

Selain ramah lingkungan, aktivitas belanja barang bekas masih memiliki berbagai manfaat lain yakni sebagai berikut: 

1. Mendapatkan Harga Murah dengan Kualitas Bagus

Harga dan Kualitas

Salah satu manfaat utama dari aktivitas thrifting adalah harga baju yang ditawarkan biasanya relatif terjangkau atau bahkan murah. Namun, kamu tidak perlu khawatir dengan kualitasnya, karena kualitas dari barangnya juga tentu masih bagus. 

Baju yang terjual di toko barang bekas artinya telah terbukti mampu bertahan dari pemilik sebelumnya, sehingga dijamin tahan lama. Terlebih, kebanyakan produk baju dari fast fashion cenderung tidak tahan lama karena bahannya mudah molor setelah kamu cuci beberapa kali. 

2. Kesempatan untuk Mencoba Berbagai Gaya dan Warna

Toko baju bekas pada umumnya menawarkan berbagai model baju yang bisa kamu jadikan peluang untung berkreasi. Caranya yaitu dengan mix and match outfit yang kamu beli agar lebih terlihat stylish. Selain itu, kamu juga bisa lebih mudah untuk mencoba gaya baru yang belum terpikirkan sebelumnya. 

3. Bisa Menemukan Pakaian Langka dan Unik

Manfaat selanjutnya dari membeli baju thrifting adalah mendapatkan peluang untuk menemukan pakaian dengan model langka. Jika kamu suka memakai outfit yang berbeda dari orang lain atau unik, maka membeli baju bekas dengan kualitas yang masih bagus adalah pilihan yang tepat. 

4. Belanja Sekaligus Donasi

Bagi kamu yang menyukai kegiatan sosial, thrifting juga menjadi salah satu cara untuk mendukung aktivitas sosial. Biasanya penyedia atau toko barang bekas sering melakukan kegiatan amal seperti mendonasikan hasil penjualan baju bekas untuk orang-orang yang membutuhkan. 

Pada umumnya komunitas kecil menjadi sasaran untuk donasi tersebut. Sehingga selain mendapatkan baju baru dengan kualitas bagus, kamu juga bisa berbuat baik dengan donasi kepada sesama manusia. 

Tips Berbelanja Baju Bekas atau Thrifting

Setelah mengetahui pengertian dan manfaatnya, sekarang saatnya kamu memahami tentang apa saja tips saat melakukan aktivitas belanja barang bekas sebagai berikut:

1. Harus Sabar dan Teliti

Kunci utama saat membeli baju bekas yaitu kesabaran, karena kamu tidak bisa dengan mudah mendapatkan baju sesuai keinginan atau selera. Tidak hanya itu, kamu juga perlu berhati-hati dan teliti saat memilih baju bekas. Pastikan tidak ada kerusakan pada baju bekas yang kamu pilih. 

2. Tentukan Jenis Baju yang Ingin Kamu Beli

Sebelum memutuskan untuk membeli baju bekas, sebaiknya kamu tentukan terlebih dahulu jenis baju yang ingin kamu beli. Hal itu bertujuan untuk memudahkan saat berkeliling mencari baju tersebut. Pastikan kamu tidak membeli jenis pakaian intim seperti pakaian dalam, baju renang, sepatu bekas yang rentan terkena bakteri. 

3. Segera Cuci Baju Setelah Membeli

Setelah membeli baju bekas, hal yang perlu kamu perhatikan dalam thrifting adalah menghindari iritasi kulit akibat adanya infeksi kuman, jamur, atau bakteri. Kamu bisa merendam baju ke dalam air panas dengan deterjen dan membilasnya beberapa kali untuk memastikan pakaian tersebut sudah bersih dan aman untuk dipakai. 

4. Riset Tempat

Ilustrasi Riset Tempat

Sebelum membeli baju bekas, sebaiknya kamu lakukan riset tempat atau toko yang menjual baju bekas tersebut. Pastikan memilih tempat yang terpercaya, kualitas barang bagus, dan tentu tidak mengecewakan. 

Riset bisa kamu lakukan dengan cara browsing melalui internet atau bertanya kepada teman dan kerabat. Jika kamu sudah mengetahui tempatnya, maka lebih mudah untuk menentukan waktu yang tepat untuk berbelanja. 

5. Double Check Kualitas Baju

Dalam aktivitas thrifting, tentu baju yang akan kamu beli adalah baju bekas, sehingga pastikan kamu tidak malas untuk melakukan double check kualitas baju tersebut. Perhatikan dengan baik seperti warnanya, bahannya, jahitannya, serta cek juga apakah ada noda atau lubang pada baju tersebut. 

Meskipun terdapat noda, kemungkinan bisa tetap hilang setelah kamu cuci, tetapi sebaiknya pertimbangkan untuk membeli baju yang tak bernoda agar kamu tidak perlu bersusah payah menghilangkannya. 

6. Tawar Harga Baju

Tips lain yang cukup penting dalam belanja barang bekas adalah menawar harga baju. Meskipun harga barang bekas biasanya sudah lebih murah, tetapi kamu juga jangan sampai rugi jika masih bisa menawar. Jika pada baju tersebut terdapat noda, maka hal itu bisa kamu jadikan sebagai alasan untuk menawar. 

7. Memilih Baju yang Nyaman

Aktivitas membeli barang bekas memang membutuhkan waktu, energi, dan ketelitian ekstra agar mendapatkan barang yang bagus. Oleh sebab itu, untuk menghindari baju yang tidak nyaman, pilihlah baju yang nyaman saat kamu pakai untuk bergerak. 

8. Cobalah Online Thrifting

Jika kamu ingin mencoba thrifting tetapi malas mencari di pasar? Maka solusinya adalah belanja online. Saat ini, sudah banyak tersedia marketplace yang khusus menjual baju bekas atau kamu juga bisa mencarinya pada akun media sosial seperti Instagram dan Facebook. 

Namun saat kamu memilih untuk berbelanja baju bekas online, maka harus cepat-cepat memesan jika sudah menemukan baju yang tepat agar tidak kehabisan waktu order. Selain itu, pastikan memilih toko yang sudah memiliki rating bagus dari pelanggan. 

9. Belanja di Siang Hari

Berbelanja baju bekas pada siang hari menjadi pilihan tepat karena adanya cahaya matahari akan memudahkan kamu untuk melihat kondisi barang dengan jelas. Di bawah cahaya matahari, kamu bisa menemukan warna luntur atau pudar, goresan atau lubang, serta jenis cacat pada pakaian lainnya. 

10. Jangan Terpaku pada Brand

Tips terakhir saat membeli baju bekas yaitu jangan hanya fokus pada brand. Tidak semua brand terkenal memiliki kondisi barang yang masih bagus, karena bisa saja sudah hampir rusak. Oleh karena itu, lebih baik kamu fokus untuk melihat kondisi barangnya, bukan hanya labelnya. 

Kamu juga bisa mengecek terlebih dahulu tentang reputasi toko sebelum membeli. Kemudian mintalah rekomendasi dari orang yang berpengalaman. 

Yuk Mulai Coba Thrifting dari Sekarang!

Bagi kamu yang belum pernah membeli baju bekas, yuk bisa mulai dari sekarang. Lakukan berbagai tips thrifting di atas. Jika kamu ingin mengirim barang bekas juga pastikan memilih jasa ekspedisi terpercaya seperti Blueray Cargo. 

Blueray Cargo merupakan jasa pengiriman barang impor dari China dan negara-negara lainnya. Salah satu hal yang bisa meyakinkan kamu bahwa Blueray Cargo adalah jasa ekspedisi terpercaya adalah sudah mengantongi kepercayaan banyak orang selama lebih dari 20 tahun.

Jadi, kapan kamu jadi salah satu pelanggan yang mendapat layanan terbaik dari Blueray Cargo? Jika masih bingung, tersedia juga layanan konsultasi sebelum pengiriman barang impor dengan menghubungi kontak Blueray Cargo sehingga lebih aman. 

Facebook
Twitter
LinkedIn