.

Perbedaan Alibaba dan Aliexpress yang Wajib Seorang Importir Ketahui!

Perbedaan Alibaba dan Aliexpress yang Wajib Seorang Importir Ketahui!

Jika Anda bekerja dalam bidang impor produk-produk luar negeri, pastinya pernah mendengar salah satu perusahaan bernama Alibaba serta Aliexpress. Akan tetapi tahukah Anda mengenai perbedaan Alibaba dan Aliexpress?

Kedua marketplace asal China ini memang menjadi dua platform jual beli online terbesar dan sangat populer di dunia. Tentu saja di Indonesia penggunanya cukup banyak, mungkin juga Anda termasuk di dalamnya.

Siapa Pemilik Alibaba dan Aliexpress?

Sebuah fakta yang perlu Anda ketahui mengenai dua platform online ini adalah status kepemilikannya. Ternyata, keduanya masih termasuk ke dalam satu group yang sama, yaitu Alibaba Group. Pemiliknya adalah Jack Ma, salah satu pebisnis paling sukses di dunia.

Meskipun sama-sama di group Alibaba, keduanya memiliki perbedaan yang menjadi pertanyaan sejumlah importir barang-barang luar negeri yang baru saja memulai kariernya. Karena itu, perbedaan-perbedaan itu akan dijelaskan pada pembahasan di bawah ini.

Baca Juga : Keuntungan Belanja di Alibaba, Salah Satu E-Commerce Terbesar di China

Perbedaan Dari Alibaba dan Aliexpress

Barangkali Anda menjadi bagian kelompok masyarakat yang penasaran apa yang membedakan Alibaba serta Aliexpress itu. Berikut inilah penjelasannya.

1. Dalam Segi Skema Layanan

Skema Layanan B2B dan B2C

Perbedaan pertama adalah soal skema penjualan mereka. Untuk Alibaba memang menggunakan skema pelayanan yang B2B yaitu Business to Business. Platform mereka memiliki misi membantu untuk mempertemukan para pelaku usaha. Jadi salah satu memiliki peran sebagai supplier, sedangkan pembelinya juga merupakan penjual lainnya.

Untuk Aliexpress sendiri menerapkan skema Business to Customer. Artinya Aliexpress mencoba menjadi platform yang bisa menjadi ruang perjumpaan dari produsen atau penjual ke konsumen utamanya.

Baca Juga : Affiliate Aliexpress : Begini Cara Daftarnya yang Wajib Anda Coba!

2. Kuantitas Transaksi Produk

Karena memakai skema yang B2B tersebut, Alibaba pada dasarnya hanya melayani menjual barang dengan sistem grosir. Jumlah barang dalam sekali transaksi di Alibaba besar. Ini karena bisanya barang-barang tersebut untuk kebutuhan jual kembali oleh para pembelinya.

Sedangkan untuk Aliexpress Anda jika ingin belanja tidak ada batasan minimum pembelian. Di platform ini bisa membeli secara eceran atau satuan. Bisa juga sistem grosir seperti di Alibaba.

3. Harga Bisa Bernego Dengan Penjualnya

Untuk Anda yang memang hendak membeli dalam jumlah besar dan ingin mendapatkan harga di bawah harga satuan maka lebih cocok belanja di Alibaba. Ini karena di platform Alibaba itu harga yang tertera  pada etalase bukan yang baku dan tetap. Anda bisa bernegosiasi dengan pemilik toko hingga mendapatkan harga yang disepakati bersama. Proses ini cukup memakan waktu.

Aliexpress memiliki perbedaan dengan Alibaba karena harga yang terpampang pada etalase toko online sudah patokan baku. Tidak bisa lagi Anda tawar-tawar. Anda hanya bisa memesan tanpa melalui tawar-menawar harga dengan penjualnya.

4. Bisa Custom Barang

Ilustrasi Belanja Online

Ketika Anda belanja di Alibaba, bisa sekali memesan barang yang custom dan bahkan penjual bisa mengikuti pesanan yang desain dan detailnya telah Anda tentukan. Ini karena rata-rata barang yang terjual di Alibaba bisa produksi setelah muncul pemesanan.

Berbeda dengan Aliexpres yang barangnya sudah sesuai deskripsi serta foto. Anda tidak bisa meminta request tertentu dan hanya bisa memesan sesuai dengan ketersediaan etalase toko.

Itulah Perbedaan Alibaba dan Aliexpress

Meskipun sama, Alibaba dan Aliexpress punya perbedaan yang mencolok seperti penjelasan di atas. Jika Anda ingin melakukan impor barang-barang China, opsi terbaik yang bisa Anda coba yaitu dengan memakai jasa importir barang China yang terpercaya seperti Blueraycargo.id. 

Jaminan pengiriman yang cepat barang tersebut sampai ke tangan Anda. Selain itu, Blueray juga sudah dipercaya lebih dari 20 sebagai ekspedisi import terbaik. So, tunggu apalagi? Yuk hubungi Kontak Blueray Cargo untuk melakukan konsultasi. Semoga informasi yang di dalam artikel satu ini bermanfaat untuk Anda. Selamat berbelanja!

Facebook
Twitter
LinkedIn